Tips Dan Trik

Tips Menyetrika Baju Berkerut Bandel Dengan Kanji

Cara menyetrika baju berkerut kusut dengan kanji

Berpakaian dengan rapi dan bebas kerut tentu hal ini menambah rasa percaya diri dari si pemakainya. Pekerjaan menyetrika yang terlihat menyebalkan menjadi mudah dan menyenangkan bila mengetahui teknik dan langkahnya.

Pastikan Anda mempunyai peralatan setrika yang tepat, tentunya pilih yang bagus yang tidak akan merusak baju pelanggan. papan setrika dalam permukaan datar sehingga memudahkan untuk aktivitas serta kanji.

Ternyata penggunaan air kanji tidak hanya membuat pakaian jadi lebih rapi juga mempersingkat waktu untuk menyetrika. Anda bisa menyemprotkan ke pakaian sesaat sebelum Anda menyetrika.

Harap tenang, baju tidak akan kotor sewaktu ditaburi tepung kanji. Cara tradisional yakni tepung kanji yang dilarutkan ke dlam air ini membantu menghasilkan baju menjadi necis tanpa bersusah payah menyetrikanya secara berulang-ulang.

Bagaimana Cara Melarutkan Tepung Kanji?

Tepung kanji sebanyak 1 (satu) sendok makan dilarutkan ke dalam seperempat liter air bersih. Didikan adonan tepung kanji tersebut lalu ditambahkan 3/4 liter air dingin lalu diaduk sampai merata hinga menjadi kental.

Masukkan baju-baju terutama bahan katun yang sulit disetrika tersebut ke dalam adonan tersebut hingga meresap. Jangan terlalu lama. Angkat dan jemur digantungkan sampai kering. Sebaiknya Anda melakukan ini dengan banyak baju agar tidak mubazir sisa kanji tersebut. Setelah kering, Anda boleh langsung menyetrikanya.

Ada banyak cara agar baju akan disetrika cepat licin dan cepat pengerjaannya. Bisa saja cara menjemur yang salah, misalnya baju katun yang dipelintir akan menyulitkan menyetrikanya nanti. Sebaiknya hindari terjadi banyak lipatan saat menjemur.

Penggunaan mesin pengering (dryer) yang panasnya terlalu tinggi atau tidak segera melipat baju-baju sesaat setelah keluar dari mesin pengering bisa menjadi kendala dalam menyetrika.

Penggunaan bahan kimia untuk treatment karena tidak dinetralisir juga berisiko menyulitkan menyetrika walau menggunakan setrika uap sekalipun.

Sebenarnya masih banyak trik-trik agar pakaian yang bandel, sudah disetrika berulang kali tapi masih tetap kusut. Coba pakai cara sederhana ini. Masukkan es batu sedikit saja ke dalam mesin dryer (pengering) pada baju yang sulit disetrika tadi. Selamat mencoba!

 

 

 

 

Cari parfum laundry? Klik www.parfum.biz.id
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

+ twenty eight = thirty eight

Most Popular

Sekretariat

Griya Alam Sentosa Blok Y19/1, Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, Indonesia

Iklan: 085773009666

Partner Site

Kopikanan © 2015 The Mag Theme. Theme by MVP Themes, powered by Wordpress.

To Top
error: Konten Dilindungi !!